TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 119:16

Konteks
119:16 Aku akan bergemar v  dalam ketetapan-ketetapan-Mu; firman-Mu tidak akan kulupakan.

Yesaya 58:13-14

Konteks
Menghormati hari Sabat
58:13 Apabila engkau tidak menginjak-injak hukum Sabat 1  t  dan tidak melakukan urusanmu pada hari kudus-Ku; apabila engkau menyebutkan hari Sabat "hari kenikmatan u ", dan hari kudus TUHAN "hari yang mulia"; apabila engkau menghormatinya dengan tidak menjalankan segala acaramu dan dengan tidak mengurus urusanmu atau berkata v  omong kosong, 58:14 maka engkau akan bersenang-senang w  karena TUHAN, dan Aku akan membuat engkau melintasi puncak x  bukit-bukit di bumi dengan kendaraan kemenangan; Aku akan memberi makan engkau dari milik pusaka y  Yakub, bapa leluhurmu, sebab mulut Tuhanlah yang mengatakannya. z 

Roma 7:22

Konteks
7:22 Sebab di dalam batinku y  aku suka akan hukum Allah 2 , z 

Roma 7:1

Konteks
Arti hukum Taurat
7:1 Apakah kamu tidak tahu, saudara-saudara, q  --sebab aku berbicara kepada mereka yang mengetahui hukum--bahwa hukum berkuasa atas seseorang selama orang itu hidup?

Yohanes 5:3

Konteks
5:3 dan di serambi-serambi itu berbaring sejumlah besar orang sakit: orang-orang buta, orang-orang timpang dan orang-orang lumpuh, yang menantikan goncangan air kolam itu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[58:13]  1 Full Life : SABAT.

Nas : Yes 58:13

Sejak penciptaan Allah telah menetapkan bahwa satu hari dalam sepekan harus dipisahkan sebagai "kudus", suatu hari ketika umat Allah menghentikan kegiatan biasa dan membiasakan diri untuk memperoleh istirahat jasmaniah dan pembaharuan rohani

(lihat cat. --> Kel 20:8;

lihat cat. --> Mat 12:1);

[atau ref. Kel 20:8; Mat 12:1]

melakukan hal ini akan meningkatkan sukacita kita di dalam Tuhan dan memungkinkan kita mencapai puncak rohani yang baru (ayat Yes 58:14).

[7:22]  2 Full Life : AKU SUKA AKAN HUKUM ALLAH.

Nas : Rom 7:22

Banyak orang di bawah hukum PL mendapati bahwa dalam hati (jiwa dan pikiran) mereka menyukai hukum dan perintah Allah itu (bd. Mazm 119:1-176; Yes 58:2). Akan tetapi, pada saat yang sama, selama pertolongan diharapkan hanya dari hukum, nafsu-nafsu dosa masih berkuasa (ayat Rom 7:23). Demikian juga, saat ini di dalam gereja mungkin ada orang yang mengakui kebenaran, kemurnian, dan kesempurnaan Injil Kristus, namun karena belum mengalami kasih karunia Kristus yang melahirkan kembali, mereka menemukan dirinya masih terbelenggu dosa. Sementara kita berusaha hidup bebas dari perhambaan dosa dan kedursilaan, semua usaha kita akan sia-sia jika kita tidak sungguh-sungguh dilahirkan kembali, diperdamaikan dengan Allah, ditebus dari kuasa Iblis dan dijadikan manusia baru di dalam Kristus, serta hidup baru di dalam Roh (Yoh 3:3; Rom 8:1-39; 2Kor 5:17).



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA